MEDAN - Rapat terbatas untuk perkembangan Media Pamor news terkait rancangan kerja untuk Tahun 2026 yang dilaksanakan antar sesama staf dari manajemen media ini, yang dilaksanakan di Warkop Perintis, Jalan perintis kemerdekaan, Kecamatan Medan Timur, Medan, Sumut., Sabtu (31/1/2026) sekitar pukul 14.00 Wib.
Ridwan Naibaho SH., selaku Pimpinan umum sekaligus CEO media ini mengatakan, membuat rapat ini untuk memperbaiki kinerja media kearah yang lebih baik lagi pada tahun 2026 ini, sekaligus merumuskan hal hal yang perlu, baik untuk isi pemberitaan serta kerja sama dengan beberapa pihak seperti pemerintah, TNI-Polri dan sektor swasta lainnya dalam hal berbagi informasi penting lainnya untuk disebarkan kepada masyarakat.
"Kita harus kembangkan, Media Pamor News, sesuai dengan kemampuan kita disertai harapan kepada semua jajaran dari mulai, biro dan wartawan diseluruh Nusantara, untuk giat mencari informasi", Kata Ridwan Naibaho.
Soni Muhammad Nur yang turut membantu di Manajemen sebagai Pimpinan Redaksi mengatakan, akan membuat kerangka kerja kedepannya, seperti pembuatan channel media sosial, seperti YouTube, X, Telegram dan sebagainya, karena hal ini penting untuk menggarap generasi muda sebagai pangsa pasar pembaca kita, ujar Soni.
" Kita akan rekrut wartawan dan membuat Chanel medsos dan generasi muda sebagai pasarnya ", kata Soni.
Hal senada diutarakan Ronald Sihombing, sebagai orang baru yang ikut memperkuat jajaran manajemen di Media Pamor News mengatakan, masih melihat bagaimana struktur dan cara kerja dari media ini selama ini, hal hal mana saja yang ingin di tambahi untuk memperkuat citra media ini serta menginginkan kontribusi pemberitaan dari seluruh wartawan.
Sedangkan Kuin Limbong yang turut menjadi managemen menjadi Kordinator liputan mengatakan, berusaha sebaik baiknya berkontribusi untuk " Media Pamor News" Ujar Kuin.
" Kita akan secara bersama sama untuk memajukan media ini agar bisa lebih dikenal masyarakat dan wartawannya yang ada harus punya skill ", Ujar Kuin.
" Wartawan merupakan partner kerja dan ujung tombak bagi media, dan berharap karya mereka paling dibutuhkan", Ujarnya.
Saya percaya media ini akan bisa lebih berkembang lagi dari biasanya, kata Ronald Berharap.
Rapat terbatas ini mungkin akan ditindak lanjuti kedepannya dan setiap program yang diusulkan akan dievalusi lagi oleh manajemen.
(Ronald.Sihombing)
